DigiPaint rasa Cat Air - Part.1

Sebenarnya cara sederhana ini sudah kita bagikan pada salah satu group digital di Facebook. Tapi g ada salah nya jika kali ini dibagikan lagi di blog ini, Biar sobArt yg lom sempat lihat punya kesempatan dan yg sudah lihat moga bisa lebih jelas dan memahami. Di internet
banyak tutorial beredar tentang cara bikin foto seperti lukisan cat air, bahkan forum /group belajar dan berbaginya juga ada, Tentunya cara ini muncul dari sedikit pengalaman, melihat dan mengamati karya2 pelukis cat air asli. Lalu mencoba dan mencari-cari tool dan tehnik yg pas dipake untuk mengangkat rasa cat air ini ke dunia digital. Biar rasa cat airnya makin trasa.
Semoga bisa dijadikan salah satu sumber referensi dan menjadi dorongan semangat untuk ikut meramekan perkembangan dunia digital, dan semoga makin tambah ilmunya makin tambah pula  rezekinya ....Amien".

Tulisan cara sederhana ini tidak ada maksud MELECEHKAN  teman teman seniman, karena dianggap ikut mengembangkan manipulasi gambar yang sekarang lagi marak diperdebatkan.
Dan tentunya teman teman digital juga paham rambu2 dalam mengolah dan mengedit foto. Yang pasti "masyrakat lebih pintar memilih, menilai dan menikmati sendiri."
Trick sederhana ini sengaja dibuat untuk teman-teman semua. Cara ini adalah kunci yang bisa menyiasati karena kemampuan terbatas dalam menggambar manual.Jadi mohon tidak dijadikan bahan perdebatan.!!!
"semua tetap dikembalikan lagi kepada masyarakat yg menikmati"

Kali ini kita akan bagi menjadi 2 bagian pengerjaan, untuk mempermudah dan menyederhanakan langkah2nya:
Part.1 (Object)
Part.2 (Background)
Cara sederhana bikin DigiPaint rasa Cat Air

Part.1 (Object)

Gambar 1
Siapkan kanvas/ kertas putih sesuai selera kebutuhan
Dengan kedalaman resolusi 300 pixels/inch




Gambar 2
Tempatkan foto yg sudah diseleksi dan bersihkan backgroundnya





Gambar 3
Atur brightness & contrast







Gambar 4
Atur color balance
Pengaturan ini kadang juga tidak diperlukan, tergantung kasus masing2 photo.
gunanya:  menggeser ke warna yg lebih lembut di mata karena hasil pengaturan Gambar 3 


Gambar 5
Pilih Filter > Cutout
alternatif lain juga menggunakan
Filter > Poster Edges
untuk membentuk gradasi / tumpukan warna




Gambar 6
pilih Smudge Tool > Wet Media Brushes



Gambar 7
pilih Brush no.17
atur strength > 10%
diameter size > sesuaikan pad bid.warna yg akan di smudge
gosokkan pada semua batas perbedaan warna, yg terbentuk dari proses filterisasi pada Gambar 5 tadi



Gambar 8 
Catatan: untuk mempercepat penggosokan ubah atur diameter brush, sesuaikan dengan bidang batas perbedaan warna. Bila sedikit lebar pake ukuran sedikit lebar.



Gambar 9
demikian juga, untuk bidang yg kecil, atur diameter > perkecil hingga hasil gosokannya tidak merusak bagian penting .
contoh: pada bidang dekat garis2 mata, bulu mata, dsb






Gambar 10
sekarang beralih ke Brush Tool
Capasity & Flow > 45-50%
Diameter sesuaikan
sedot warna yg mau ditambahkan, lalu kuaskan pada bagian yg terpotong, untuk menambah kesan kuasan manual.
catatan: langkah ini hanya diperlukan untuk kasus /stock photo pada contoh karena cropping photo yg kurang pas.
Gambar 11
Ganti Smudge Tool lagi
langkah ini tergantung imaginasi anda sendiri, Anda bisa mengira2 sendiri berdasar feeling mana sekiranya yg perlu sedikit gosokan biar ada kesan rembesan warna....
pada contoh: pada sebagian tepian rambut kiri kanan dan batas baju



Gambar 12
beralih lagi ke Brush Tool
masih memakai Wet Media Brushes
Ganti Brush no.19
Tambah Capasity > 75-80%

Gambar 13
Lalu tambahkan Garis Tegas pada tepian pundak.
Jika anda mampu menggerakkan mouse sesuai bidang pake Brush Tool,
jika masih gemetar sbagai alternatif pk bantuan Pen Tool, supaya garis tegas ini terlihat lebih spontan.

Gambar 14
Tambahkan juga sedikit pada rambut, lalu bagian- baju supaya terlihat lebih spontanitas lagi, lebih expresif dan terasa banget goresan manualnya.







Sekarang pengerjaan Object sudah selesai.
Untuk lebih menambah rasa cat airnya, pada tambahan Background, kita akan paparkan pada ;

Share on Google Plus

About EkaroBe

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment

2 komentar: